kerap kali ku katakan padamu
berhenti saja dulu
sejenak melepas dahaga
sejenak melepas penat
apakah kau tak lelah mengejar langkahnya yang tak pasti
tanyakan saja pada Ilahi yang kau tahu, karena engkau milikNya bukan miliknya
hirup udara sejenak dan lihatlah penghuni dunia ini
bukan hanya ia seorang
kerap kali ku katakah padamu
duduklah dahulu
akan ku temani engkau bercerita
tentang indahnya pelangi
tentang dinginnya sang hujan
apakah kau tak penat berjalan tanpa arah yang pasti
tanyakan saja pada Penulis yang kau tahu, karena engkau tokohNya
nikmati kopi yang ku sediakan untukmu senja ini
nikmati saja seorang diri
cc : aku tak suka caramu mencintai manusia itu, teman...
Tidak ada komentar:
Posting Komentar