Senin, 17 Juni 2013

kisah romantis.

setiap insan pasti punya kisah romantis. pasti. bie yakin akan hal itu. ceritakan pada bie tentang kisah romantismu.. baik gombal atau memang tulus.

sesiangan bie multimultimultitasking antara bercengkrama di pesan singkat, line telp yang menjerit terus memaksa untuk diangkat dan tak kenal lelah mencari perhatian, pertanyaan rekan kerja lainnya dan entry data yang benar-benar butuh perhatian penuh. hal yang pada akhirnya bie lakukan ketika isi kepala ini benar-benar terlalu padat. bie butuh ruang untuk sedikit bercanda pada diri sendiri. lelucon konyol buat orang-orang disekitar bie. semisal siang ini bie berseloroh santai "aku terbangun dengan tubuh remuk redam, dipaksa bangun oleh hujan. ini seperti hati yang remuk redam dan dipaksa menikah karena dijodohkan..."

itu hanya keluhan santai ala bie. sungguh. tidak ada maksud terselubung disana. celetukan-celetukan bie yang romantis santai kadang kala dikategorikan gombal oleh mereka. seandainya mereka tahu bahwa bie mengatakan hal itu dengan sejujurnya. hari ini bie benar-benar remuk redam setelah beberapa hari lembur dan begadang [tiada artinya] serta isi kepala disesaki oleh banyak pe er. dan kalimat setelah itu hanya lelucon semata agar bie tidak tersandung oleh keluhan tak bertuan. itu saja. 

tapi nyatanya mereka tidak tahu.

pun kisah romantis yang sebenarnya datang dari hati yang tulus. ehmm boleh bie ceritakan beberapa kisah romantis yang pernah diberikan kepada bie disini? *mukebersemumerahjambu* *salim pria-pria diluar-sana*

demi kebaikan dan kelangsungan rumah tangga kalian, sebaiknya bie ndak usah publikasikan kisah romantis apa saja yang pernah kalian tawarkan ke bie. dongeng. ya.. bie sebut itu dongeng. seperti kalian menyebut celetukan bie sebagai gombalan.

kisah romantis baik itu tulus maupun gombalan, bagi bie semua itu ada baiknya. setiap kalian pasti akan termotivasi melakukan sesuatu yang bisa saja diluar logika kalian. suatu hari seorang teman pernah bertanya pada bie tentang apa yang selama ini bie yakini. seorang teman yang masih sering mengunjungi taman ini dengan diam-diam. seorang teman yang menjadikan dirinya orang asing ditaman ini. demi masa lalu yang sudah berlalu, mengapa kau menjadikan semua cerita ini menjadi abu?

teman tersebut pernah bertanya tentang hal yang menurut bie romantis. ya. teman. romantis. ini perihal ketidak-percayaan bie terhadap kisah romeo dan juliet, hingga entah apa yang membuatnya berpendapat bahwa bie belum menemukan apa yang disebut cinta sejati.

manis sekali ia pada saat itu.

cinta sejati.

dia tidak pernah tahu bahwa aku pernah mencintainya. demi apa yang disebut pertemanan, maka bie hanya mampu meringis pada kalimatnya yang manis kala itu.

secangkir teh yang bie sesap pada saat itu tanpa gula namun gigi ini gemelutuk begitu ia membicarakan kisah romeo dan juliet. dengan miris pun bie berseloroh padanya "ini topik yang tidak diperkenankan dalam pertemanan.."

ya demi apa-pun, tentang hati adalah salah satu bagian yang tak ingin bie bagi padanya. bukankah ia telah memiliki hati bie pada saat itu?

kepada teman, kisah romantis yang pernah kau dongengkan kala itu telah ku bagi kepada temanku yang lainnya. aku menyukai kisah itu. jangan kau tanya bagian mana yang aku sukai, karena kopi yang tiap hari aku sesap pun tak pernah ku tanyakan dari mana ia berasal. aku suka kisah itu. dan tak baik menyimpan sendiri kisah romantis yang satu itu. tidak baik.

suatu hari jika kau sudah mampu melupakan masa lalu.. sapa aku.




Tidak ada komentar: